TP PKK Desa Gondang mengadakan acara Pelatihan Ibu-ibu PKK Desa Gondang pada tanggal 23 November 2022, bertempat di Balai Desa Gondang. Tema pelatihan PKK kali ini adalah Pelatihan Pengolahan Inovasi Pangan Rumah Tangga dari bahan pokok ubi kayu. Pelatihan ini diisi oleh Ibu Ina dari Sastrodirjan.
Inovasi makanan yang dibuat yaitu berupa gethuk yang diolah menjadi aneka macam kue dengan bermacam-macam bentuk, seperti kue roll isi pisang, kue roll isi buah, bola-bola krispi isi coklat, dan lain sebagainya.